Bagaimana Virus Corona Bisa Masuk dan Menginfeksi Tubuh Kita Bahkan Meninggal Dunia

Bagaimana Corona Masuk, Menginfeksi Dan Bahkan Bisa Membunuh Kita???

Source : Pixabay


    Virus Corona memang telah menggemparkan berbagai dunia, bahkan Indonesia. Virus yang pertama kali ditemukan tahun  2019 di China ini memanglah virus yang mematikan jika tidak dengan cepat melakukan pencegahan. Berikut penjelasan bagaimana cara kerja virus Corona.


BAGAIMANA CARA KERJA IMUN TUBUH AKAN VIRUS CORONA?
    Tubuh manusia memang memiliki sistem kekebalan yang selalu memantau dan memeriksa apabila ada sel-sel aneh maupun kuman yang masuk untuk menyebabkan penyakit. Ketika sistem kekebalan tubuh menemukan sebuah sel atau mikroorganisme yang dianggap berbahaya, maka sistem ini akan langsung bereaksi. Begitu juga ketika penyerang seperti virus Corona masuk ke dalam tubuh, sistem kekebalan, biasanya akan langsung mengaktifkan respon imun bawaan untuk melakukan perlawanan biasa pada virus, sampai sistem tersebut bisa menggerakkan respon imun adaptif yang lebih hebat dalam melawan virus. Garis pertahanan kedua ini dapat memberikan perlawanan secara menakjubkan yang melibatkan pembuatan sel pembunuh, yaitu sel T. 


Source : Pixabay


VIRUS CORONA DENGAN CEPAT TUMBUH DI ORGAN MANA?
        Virus corona dapat hidup di bagian tubuh manapun. Virus corona suka masuk ke permukaan paru-paru di mana udara dialirkan ke sel-sel tubuh, lalu mereka suka kembali ke tempat asalnya, sehingga ia bisa menginfeksi organ-organ lain juga. Virus ini juga bisa berakhir di aliran darah yang dapat menyebabkan masalah besar, karena dapat menyerang organ-organ vital. seperti jantung, ginjal, hati, dan mengakibatkan kerusakan organ tersebut.


Source : Pixabay


Cara Mengatasi Penyebarannya Virus Corona?

A. Secara Individu :

        - Mencuci tangan sesering mungkin

        - Menggunakan masker bila berpergian

        - Menghindari kontak fisik untuk saat pandemi ini

        - Meningkatkan imunitas tubuh

        - Melakukan disenfeksi secara rutin disekeliling rumah

B. Secara Social :

        - Menjaga jarak sosial kurang lebih 2 meter

        - Menghindari transportasi umum

        - Lakukanlah Work From Home / Bekerja dari rumah



       Maka dari itu, mulai sekarang terapkan social distancing dalam kehidupan sehari-hari kita. Hindari berpergian keluar rumah jika memang tidak teralu mendesak. Jika memang diharuskan keluar, terapkan protokol kesehatan yang telah disampaikan oleh pemerintah. Mari bantu pemerintah dalam memutus penyebaran virus Corona.

- Salam Sehat -

0 Response to "Bagaimana Virus Corona Bisa Masuk dan Menginfeksi Tubuh Kita Bahkan Meninggal Dunia"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel